Jumat, 23 September 2011

Pen Spinning

     Halo semuanya, kali ini saya akan membagikan salah satu hobby yang mulai ngetrend lagi. Ya, namanya ada Pen Spinning. Pen Spinning adalah sebuah seni manipulasi objek menggunakan tangan dan pensil /pen/spidol sebagai objeknya. Mudahnya, Pen Spinning berarti kita memutar pensil dengan tangan kita. Pen Spinning dianggap sebagai self-entertainment atau seni untuk menghibur diri sendiri.
  
     Mungkin kalian masih belum begitu familiar dengan kata-kata seperti judul di atas. Padahal sebenarnya Pen Spinning sudah amat terkenal di luar negeri, sepert di Jepang, Korea, Hongkong, Amerika, dan Prancis. Selain negara diatas, Belanda, Singapore, Malaysia, dan Jerman juga mempunyai banyak Pen Spinner. Tidak ada yang tahu darimana awalnya Pen Spinning, tapi beberapa sumber meyakini Pen Spinning berasal dari Jepang pada tahun 1970, pada tahun 2000an Pen Spinning berkembang pesat.


     Di Indonesia sendiri sudah mulai banyak, salah satunya adalah Indonesian Pen Spinnng Board (IPSB). IPSB terbentuk pada 24 Oktober 2008, anggotanya sekarang sudah mencapai 1500-an orang. Tidak tertutup dari Indonesia saja, tetapi juga dari luar negeri dan dengan latar belakang yang berbeda. Diantara anggota, paling banyak adalah kalangan oelajar dan mahasiswa. Bagi yang berada di areal Jabodetabek, mereka biasa berkumpul di Gandaria City, setiap hari Sabtu minggu ke-2, berlangsung sejak pukul 2 siang.

   
"Di forum ini kita bisa menemukan banyak hal yang berhubungan dengan pen spinning. Mulai dari trik, pens hingga jual-beli pen," kata Kevin Kurnia, administrator IPSB. Menurut Kevin, pen spinning merupakan keahlian memanipulasi ketrampilan tangan yang berasal dari Jepang. Pen spinning bisa dikategorikan dengan permainan ketrampilan tangan lainnya seperti finger board, kartu dan sulap.

     Itu tadi review tentang hobby baru yang sudah mulai ramai lagi. Wassalamualaikum wr.wb.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best CD Rates